Setelah Jabar Tim Nakula Bertolak ke Jateng Menjemput Tanah dan Air

BANDUNG | shterate.or.id – Setelah menyusuri jalur di Jawa Barat, kini Tim Nakula berlanjut menuju Jawa Tengah guna menjemput tanah dan air, Jumat (24/6/2022) sore.

“Alhamdulillah saat ini tim sedang menuju ke Jawa Tengah untuk menjemput tanah dan air dari cabang-cabang di sana,” kata Kangmas Arie M. Adhiarta, S.Ikom, Koordinator Tim Nakula, saat di Bandung.

Sebagaimana diketahui, Tim Nakula bertugas menjemput tanah dan air dari Tim Kirab Budaya jalur Nakula yang telah masuk di Pulau Jawa dan dikumpulkan di Depok, Jawa Barat.

Untuk itulah tim ini menjadikan Depok sebagai tujuan pertamanya. Pun saat berada di Depok, Tim Nakula disambut oleh jajaran pengurus maupun anggota SH Terate Cabang Depok.

Tidak hanya itu, bahkan Ketua Perwakilan Pusat (Perwapus) SH Terate DKI Jakarta, Kangmas Brigjend Widjang Pranjoto dan Ketua Perwapus Jawa Barat, Kangmas Didik Iswanto juga turut hadir.

Usai dari Depok, kemudian tim melanjutkan perjalanan ke Bandung guna menjemput tanah dan air di wilayah cabang sekitarnya.

Bedanya, saat berada di Bandung Tim Nakula singgah sejenak di kantor Badan SAR Nasional. Yang mana di tempat tersebut telah menanti para warga SH Terate yang ingin menyambut Tim Nakula melintas.

Seperti di berita sebelumnya, semua tanah dan air yang terkumpul dari seluruh nusantara nantinya akan dijadikan paku bumi dan ditanam di bawah (pondasi) Monumen Satu Abad Persaudaraan Setia Hati Terate di komplek Padepokan Agung Madiun.