Foto : Halal Bilhalal SH Terate Cabang Brebes, Minggu (14/5/2023).
BREBES I teratetv.or.id – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Brebes menggelar Halal Bihalal, berjalan dengan lancar dan khidmat. Adapun kegiatan tersebut diselenggarakan di SD Negeri Songgom 04 Kecamatan Songgom, Kabupaten Brebes, Minggu (14/5/2023).
Selain Halal bilhalal, kegiatan tersebut juga memberikan sosialisasi hasil PK. Halal Bihalal diikuti oleh seluruh jajaran pengurus Cabang dan Dewan Cabang, Ketua Ranting, Ketua Rayon dan seluruh warga SH Terate wilayah Cabang Brebes serta tamu undangan.
Menurut Kangmas Fauzan, selaku Ketua Cabang PSHT Kabupaten Brebes, dirinya sangat berterima kasih kepada semuanya karena dapat menyelenggarakan acara Halal Bilhalal dan sosialisasi PK. “Kegiatan kali ini, diikuti oleh seluruh anggota dan Ketua Ranting/Rayon di wilayah Kabupaten Brebes,”terangnya.
Lebih lanjut, Kangmas Fauzan mengucapkan permohonan maaf lahir batin dan saling bermaafan, dirinya juga menyampaikan bahwa kegiatan halal bil halal ini perlu di adakan, sebab kegiatan ini sebagai media komunikasi antar sesama warga dan anggota SH Terate di Cabang Brebes agar ke depan tidak terjadi kesalahpahaman yang dapat melemahkan sendi-sendi organisasi.
“Silaturahim akan menepis prasangka buruk, menguatkan rasa saling asah, asih dan asuh antar sesama anggota,”imbuhnya.
Pada kesempatan itu, Kangmas Legowo selaku Ketua Dewan Cabang PSHT Brebes menegaskan bahwa sebagai pengurus PSHT dan para warga semua agar tetap bersemangat memperjuangkan tegak berdirinya kebenaran dan keadilan di muka bumi ini dengan konsep, “Memayu Hayuning Buwana”, melalui seni budaya pencak silat sebagaimana diajarkan dalam SH Terate.
Dirinya juga mengingatkan, bahwa selaku pengurus dan warga SH Terate agar senantiasa menjalin komunikasi dengan seluruh warga di mana pun berada agar kondisi aman, guyup, dan saiyeg saekapraya dapat terjalin dengan baik.
“Seluruh warga adalah saudara, maka pada momentum halal bilhalal ini marilah saling memaafkan, saling menasehati, dan menghamat-hamati agar dapat menjadi warga SH Terate yang ideal, yaitu warga SH Terate yang teguh dalam pendirian, dapat menjadi teladan bagi keluarga dan masyarakat sebagaimana dilambangkan bunga terate yang anggun,”harapnya.
Dalam kesempatan giat Halal Bihalal itu, PSHT Cabang Brebes syah sebagai klub olahraga untuk mengadakan kegiatan berkaitan dengan bidang olahraga yang dibidanginya, yaitu olah raga bela diri tradisional pencak silatdalam. hal ini Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga sebagai klub olahraga di Kabupaten Brebes.
“Artinya, PSHT Cabang Brebes syah sebagai klub olahraga untuk mengadakan kegiatan berkaitan dengan bidang olahraga yang dibidanginya. yaitu olah raga bela diri tradisional pencak silat,”tandasnya.
Terlihat pada giat Halal Bihalal disampaikan oleh Kangmas Jarot Sutrisno sesepuh SH Terate Cabang Brebes menekankan pentingnya silaturahim untuk menguatkan semua unsur organisasi. Setiap warga hendaklah memegang teguh sesanti, crah agawe bubrah, rukun agawe santoso, atau dalam bahasa Indonesianya berbunyi: bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh Terimakasih.
- Reporter : Humascab/Urip Triyono.
- Editor : HUMAS-PUSAT/ANG.