Malam Puncak Krida Internasional SH Terate Cup 2022 Berjalan Lancar dan Meriah

MADIUN I shterate.or.od – Acara puncak Krida Internasional dan Festival Pencak Silat Seni dalam rangka memeriahkan 1 Abad Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) Tahun 2022 telah berakhir, Bertempat di Graha Krida Budaya Padepokan Agung SH Terate, Jl. Merak No. 10-17, Nambangan Kidul, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, Jawa Timur, Rabu (07/09/2022).

Hadir dalam kesempatan tersebut antara lain, Ketua Umum Persaudaraan Setia Hati Terate, Kangmas Drs. R. Moerdjoko HW, Ketua Dewan Pusat, Kangmas H. Issoebiantoro,S.H dan jajaran Anggota Dewan Pusat, Sekretaris Umum, Ir. Tono Suharyanto, Ketua 1 Bidang Organisasi, Kangmas Sigit Agus Hari Basoeki,S.H,M.S.i, Ketua II Korbid Teknik Pencak Silat, Kangmas Brigjen TNI Widjang Pranjoto, Ketu V Korbid Kominfo dan Hubungan Antar Lembaga, Kangmas Bagus Rizki Dinarwa ,S.Si, M.T.

Selain jajaran pengurus pusat, terlihat juga hadir sejumlah Ketua dan pengurus Perwakilan Pusat (Perwapus) dari berbagai wilayah Provinsi di Indonesia, jajaran Ketua Cabang serta offesial serta para atlet -atlet yang ikut dalam kejuaraan Dunia, Krida Internasional. Pada kesempatan itu pula saat penyerahan medali dan piala penghargaan kepada para atlet pemenang, Hj. Siti Ruwiyatun istri almarhum Kangmas Tarmadji Budi Harsono juga telah menyerahkan sejumlah Medali dan penghargaan di malam puncak Krida Internasional.

Dalam sambutannya, Ketua Dewan Pusat H. Issoebiantoro, SH mengatakan, yang perlu kami sampaikan dengan adanya Krida Internasional SH Terate Cup tahun 2022 ini membuktikan bahwa dalam 100 tahun Terate Emas untuk dunia ini sudah ada kemajuan dan prestasi.


“Ternyata adik-adik kita diseluruh Indonesia bahkan dunia menunjukkan bakat dan kebolehannya yang nantinya menjadi tolak ukur untuk mengembangkan kemampuannya sampai tingkat dunia,”jelasnya.

Dikesempatan yang sama Ketua Umum Drs. R Moerdjoko HW berharap, dengan adanya krida internasional dan festival seni ini nantinya atlet-atlet SH Terate dapat kembali muncul didunia persilatan baik ditingkat lokal, regional, nasional dan internasional. “Selama Matahari Masih Terbit Dari Timur, Selama Bumi Masih Dihuni Manusia, Selama Itu Pula Persaudaraan Setia Hati Terate Akan Tetap Jaya Abadi Selamanya, ”tandasnya.

  • Reporter : HUMAS PUSAT.
    Editor : HUMAS – ANG