Sebanyak 1116  Calon Warga, SH Terate Cabang Jombang Sukses Gelar Pengesahan Warga Baru 2025

Foto : Sebanyak 1116  Calon Warga, SH Terate Cabang Jombang Sukses Gelar Pengesahan Warga Baru 2025,Jum’at (05/7/2025).

JOMBANG I siberjatim.co.id  – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jombang – Pusat Madiun kembali menggelar pengesahan warga baru, kali sebanyak 1116 calon warga di sahkan. Pengesahan tahun ini, bertempat di Aula TPA Banjardowo Kabupaten Jombang, Jum’at (05/7/2025).

Ketua Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jombang, Kangmas Subiyantoro dalam sambutannya menyampaikan peningkatan jumlah peserta dari tahun ke tahun ini menandakan akan kecintanya generasi muda dalam mejaga dan melestarikan budaya bangsa pencak silat, salah satunya adalah pencak silat organisasi SH Terate.

Pada kesempatan kali ini Kangmas Subiyantoro juga menyampaikan bahwa hasil kerja selama ini telah dicapai SH Terate Cabang Jombang salah satunya adalah adanya oembelian tanah padepokan Cabang.

Tak lupa beliau juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Forkopimda Kabupaten Jombang yang telah membantu guna suksesnya kegiatan pegesahan warga baru tahun 2025 ini.

Pada sambutannya, beliau juga berharap kepada seluruh warga yang baru disahkan untuk tetap mengabdikan diri baik diorganisasi, masyarakat, bangsa dan negara dengan tetap mengamalkan ajaran SH Terate berbudi pekerti luhur.

“Sebanyak 1116 peserta mengikuti Pengesahan warga baru Persaudaraan Setia Hati Terate ( PSHT ) Cabang Jombang – Pusat Madiun di tahun 2025, dan berjalan lancar, aman dan sukses,”terangnya.

Hadir dalam kegiatan pengesahan warga baru kali ini, Ketua Cabang Pesaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jombang – Pusat Madiun, Kangmas Subiyantoro, Ketua Dewan Cabang, Kangmas KRT H Chabibudin Anam, S.Pd., M. Pd, Jajaran pengurus Cabang. Selain pengurus Cabang, juga terlihat hadir Kangmas KRA. Tjatur Nyoto R, S.Sos., MM selaku Koordinator Dewan Pengesah, para Dewan Pengesah dan juga jajaran Ketua Ranting serta para pelatih.

Dari Pemerintah, yang hadir dalam pengesahan warga baru Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jombang, antara lain, Bupati Jombang, H Warsubi, SH., M.Si, Sekda Kabuputen Jombang, Agus Purnomo SH.,M.Si, Forkopimda Kabupaten Jombang, Tokong Agama dan tokoh Masyarakat.

  • Reporter : Kominfo-Joko Utomo.
  • Editor : KOMINFO-PUSAT/SASTRO.