Kangmas Sigit Agus Hari Basoeki, SH, M.Si saat prosesi penyerahan tanah dan air ke Tim Arjuna yang di Ketuai Kangmas Drs. Hendri Sugeng Santoso, Senin (04/7/2022).
TRENGGALEK I shterate.or.id – Tim Arjuna yang diketuai Perwakilan Pusat (Perwapus) SH Terate Provinsi Jawa Timur, Kangmas Drs. Hendri Sugeng Santoso dan jajaran pusat telah tiba di Cabang Trenggalek. Kedatanganya disambut meriah dengan berbagai kesenian daerah dan peragaan para atlet SH Terate Cabang Trenggalek di bidang seni silatnya yang bertempat di lapangan depan Padepokan Cabang Trenggalek, Senin (04/7/2022).
Kangmas Sigit Agus Hari Basoeki, SH, M.Si dalam hal ini sebagai Ketua PSHT Cabang Trenggalek, melakukan penyambutan sekaligus prosesi penyerahan tanah dan air kepada Ketua Kordinator Tim Arjuna yang diketuai oleh Drs. Hendri Sugeng Santoso, ST. Prosesi penyerahan tanah dan air tersebut didampingi beberapa tim dari pusat Madiun serta disaksikan langsung oleh jajaran pengurus dan warga SH Terate Cabang Trenggalek.
Sementara itu, Kangmas Drs. Hendri Sugeng Santoso saat di konfirmasi menjelaskan, bahwa serah terima tanah dan air kali ini merupakan rangkaian kegiatan menyambut 100 Tahun Terate Emas, yang dimana nantinya semua tanah dan air dari seluruh Nusantara akan di kumpulkan jadi satu pada malam puncak 2 september 2022 mendatang. “Tanah dan air dari Nusantara di jadikan satu ini adalah sebagai simbol pemersatu sedulur warga SH Terate dari seluruh Indonesia bahkan sampai penjuru Dunia,”terangnya.
Perlu di ketahui bahwa, acara HUT Satu Abad SH Terate selain pengambilan tanah dan air secara serentak juga Kirab Budaya Nusantara ini, juga masih banyak rangkaian acara, seperti kegiatan sosial seperti Genduri Nasional, Seminar SH Terate, Donor darah, Khitanan Masal, berbagi sembako serta Bhakti sosial di berbagai wilayah.
Di akhir kegiatan, Kangmas Drs. Hendri Sugeng Santoso berharap agar tanah dan air dari Provinsi NTT, NTB, Bali yang masuk ke Pulau Jawa melalui Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso, Jember, Lumajang, Probolinggo, Pasuruan, Malang, Blitar, Kediri, Tulungagung, dan akhirnya sampai ke Trenggalek dapat berjalan dengan lancar. “Kedepan SH Terate khususnya di Jawa Timur semoga semakin Jaya kekal dan abadi untuk selama – lamanya,” tandasnya.
- Reporter : FJR
- Editor : HUMAS – ANG.